Real Madrid, Jumat (30/5), mengumumkan telah menjual striker Antonio Cassano ke Sampdoria.
''Real Madrid telah merampungkan penjualan Cassano ke Sampdoria dengan basis permanen,'' demikian keterangan resmi klub berjuluk Los Blancos dalam situs resminya. ''Kami berharap Cassano akan tampil lebih baik di masa depan.''
Cassano menjawab pengumuman itu dengan mengatakan; ''Saya sangat senang. Saya secara resmi kini menjadi pemain Il Samp. Itulah keinginan saya selama ini.''
Selama satu musim Cassano menghabiskan kariernya di Sampdoria sebagai pemain pinjaman. Dia menemukan kembali permainan terbaiknya dan mencetak banyak gol, tapi ulah buruknya tidak berubah. Roberto Donadoni, pelatih timnas Italia mengabaikan temperamen buruknya, dan memanggilnya untuk dibawa ke Euro 2008.
Cassano harus berkorban untuk menjadi pemain resmi Sampdoria. Ia bersedia gajinya dipotong, karena Il Samp tidak akan mampu membayar gaji sesuai dengan kontraknya di Real Madrid.
''Saya harus kehilangan banyak uang untuk semua ini, tapi saya tahu ada yang tidak bisa dihargai dengan uang, yaitu keseimbangan emosi saya,'' ujar Cassano.
Madrid tidak memberikan rincian kesepakatan transfer. Namun pers Italia memperkirakan Il Samp harus mengeluarkan 5 juta pounds untuk mendapatkan Cassano. Madrid juga terpaksa menyetujui permintaan Sampdoria untuk mencicil pembayaran transfer sampai tiga tahun.
Cassano juga hanya akan mendapat gaji 2,2 juta pounds per musim, untuk masa lima tahun dengan Sampdoria. Sumber lain menyebutkan klausul jual Cassano bernilai 15 juta pounds, atau mungkin lebih. Gusti Satya
Sabtu, 31 Mei 2008
Madrid Lepas Cassano ke Sampdoria
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Berita Populer
-
MUARATEBO- Tim pemenangan pasangan Ridham-Eko yang dikoordinir Mursalim dan Arfan dan telah melebur menjadi tim Yopi-Sapto terus bergerak me...
-
Beredarnya selebaran berbau provokasi tersebut juga disayangkan tim pasangan nomor urut tiga, Yopi-Sapto. Syamsu Rizal dari partai koalisi...
-
Warga Kabari Wartawan, Polhut Masih Bungkam Selama ini, tersangka pelaku perambahan hutan produksi (HP) yang ditangkap selalu menimpa peker...
-
MUARA TEBO- Rekomendasi Panwascam tentang kinerja PPK dan PPS yang menjadi catatan Panwas pada Pemilukada 10 Maret lalu ditindaklanjuti KPUD...
-
Proyek Boks Jembatan Tidak Pernah Dianggarkan MUARA TEBO- Pembangunan sejumlah jembatan boks di kecamatan Rimbo Bujang dan Rimbo Ulu yang m...
-
Komisi I: Padahal SD Itu Kekurangan Guru MUARA TEBO -Walaupun SDN 23/VIII Desa Tuo Ilir Kecamatan Tebo Ilir masih kekurangan tenaga pengaj...
Objek Wisata Danau Sigombak Tebo, Jambi
0 komentar:
Posting Komentar
Tinggalkan Pesan Di Bawah Ini. Terima Kasih