Senin, 13 Juni 2011

Warga Keluhkan Bidan Desa Jarang Dinas

. Senin, 13 Juni 2011

TELUK RENDAH ULU-Warga Desa Teluk Rendah Ulu, Kecamatan Tebo Ilir mengeluhkan pelayanan Bidan Desa (Bides) yang ditugaskan didesa setempat. Pasalnya Bides yang ditugaskan diDesa tersebut sedang tidak berada ditempat, sedangkan warga setempat sangat membutuhkan pelayanan kesehatan.



Hal ini diungkapkan Kades Desa Teluk Rendah Ulu, Fauzi kepada Koran ini Minggu (12/6) kemarin. Ia mengatakan bidan yang ditugaskan di Desanya sering tidak berada ditempat, sedangkan masyarakat setempat sering datang untuk berobat.


"Masyarakat resah ketika membutuhkan pertolongan Bidan, ia tidak berada dirumah Bides yang telah disediakan pemerintah,"katanya.


Menurut Fauzi, akhir-akhir ini masyarakat menjadi marah karena saat datang ke Rumah Bides untuk berobat, bidan desa setempat tidak berada ditempat. Sedangkan alternative lain untuk berobat sangat jauh dari desa tersebut.


"Masyarakat sering mengeluhkan kepada saya keadaan ini, tarkadang dalam satu minggu bidang tersebut minta izin sampai dua kali dengan alasan keluarga dan dinas di luar,karena panggilan Dinkes,"katanya.

Dijelaskannya, selain pelayanan kesehatan yang sangat memprihatinkan, warga yang ingin melanjutkan program KB untuk membeli obat dan lainnya juga terhambat, sehingga program KB warga terancam gagal.


"Untuk program KB ini sudah dicanangkan pemerintah, jika ini tidak dilanjutkan tentunya terancam gagal, bagaimana masyarakat mau melanjutkan program KB kalau bidannya tidak ada," keluhnya.


Ia berharap, dinas terkait untuk menindak lanjuti hal ini, agar pelayanan kesehatan didesa tersebut dapat teratasi dan keluhan masyarakat tidak lagi menjadi halangan.

"Kalau keadaanya seperti ini, kami berharap dinas terkait mengkroscek lagi penempatan bidan yang ada didesa kami, jika memang perlu diganti," tegasnya.(*)

Berita Terkait



0 komentar:

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))

Posting Komentar

Tinggalkan Pesan Di Bawah Ini. Terima Kasih

Berita Populer

Objek Wisata Danau Sigombak Tebo, Jambi
 
Namablogkamu is proudly powered by Blogger.com | Template by o-om.com