MUARABUNGO-Jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bungo yang saat ini dipegang H Khaidir Saleh akan segera berakhir bulan Juni mendatang. Hingga kini sedikitnya empat nama pejabat Bungo yang dinilai layak untuk mengisi posisi tersebut.
"Ada empat nama, tapi siapa saja belum saatnya saya sebutkan," kata Bupati Bungo H Sudirman Zaini saat dikonfirmasi wartawan kemarin. Dia hanya menegaskan empat nama tersebut, merupakan pejabat yang saat ini memegang jabatan di Bungo.
"Kita prioritaskan dari Bungo, di sini kan ada yang mampu. Apabila dalam fit and propert test nanti keempat nama tersebut dinilai kurang, maka kemungkinan dari luar juga ada. Namun kita akan memprioritaskan pejabat dari Bungo," tukasnya.
Ditanya kriteria yang diminta Bupati, dirinya mengatakan bahwa menjadi calon Sekda harus cekatan, memilili wawasan luas dan memiliki kemampuan dalam berkomunikasi dengan baik dengan semua pihak. Pangkat diharuskan 4 C atau 4 B. Menguasai masalah pemerintahan, dan mampu mengakomodir tugas dan bisa berkomunikasi dengan baik di legislatif maupun eksekutif.
Informasi yang dirangkum dari berbagai sumber, empat pejabat itu yakni Masril yang kini menjabat Kepala Dinas Pengelolaan Pasar dan Kebersihan. Kemudian, Inspektur Inspektorat Ridwan Is, Kepala Dinas ESDM Hidayat dan Kepala Bappeda Tommy Usman. "Ya ada nama-nama itu yang masuk," kata Bupati soal informasi tersebut.
Terpisah, Masril saat dimintai tanggapan, dirinya mengatakan bahwa apapun perintah bupati akan dijalaninya dengan penuh tanggungjawab. "Kita hanya bekerja dengan baik dan mempertanggung jawaban dengan baik. Prinsipnya saya selalu siap ditempatkan dimanapun," ujar Masril.
Terpisah, Hidayat mengatakan soal pengajuan jabatan Sekda adalah hak bupati dan wakil bupati. Sebagai abdi negara, dirinya menyerahkan sepenuhnya kepada Bupati. "Kita kan pembantu beliau, tentu yang menilai beliau," katanya singkat.(swi)
0 komentar:
Posting Komentar
Tinggalkan Pesan Di Bawah Ini. Terima Kasih